top of page

Knalpot Mobil Keluar Air Pertanda Apa Ya?


PT Kontak Perkasa Futures - Meskipun mobil bukan hal yang baru lagi bagi masyarakat Indonesia, masih banyak hal-hal umum yang tidak dipahami artinya dan sebab musababnya. Salah satu fenomena mobil yang masih banyak tidak dimengerti adalah kenapa knalpot mobil mengeluarkan air. Dilihat di halaman tips situs Auto2000, pertanyaan tersebut dijelaskan dengan rinci. Apakah air yang keluar dari knalpot berarti ada kebocoran? Simak penjelasannya di bawah ini. Pertama mari kenali bagaimana mekanisme kerja knalpot. Tentu sudah banyak yang tahu bahwa knalpot adalah pipa yang mengeluarkan gas hasil pembakaran mesin. Lalu ada masanya di mana knalpot mobil mengeluarkan air putih dan asap putih. Sebenarnya, knalpot mobil keluar air bukanlah sesuatu yang membahayakan. Keluarnya air juga bukan suatu indikator adanya kerusakan pada mesin mobil. Justru sebaliknya, knalpot yang mengeluarkan air adalah tanda bahwa mesin mobil sedang dalam kondisi baik-baik saja. Ini adalah suatu hal yang wajar terjadi, terutama pada mobil dengan sistem electronic fuel injection (EFI). Kalau tidak ada yang rusak, lantas kenapa ada air yang keluar dari knalpot? Jika dianalogikan, sistem pembakaran bahan bakar di ruang mesin mirip sistem pernapasan manusia. Saat manusia bernapas pada suhu udara rendah, uap akan muncul dari mulut dan hidung. Ini karena karbondioksida yang dikeluarkan telah terkondensasi menjadi uap air. Kembali pada knalpot mobil, air itu tercipta ketika suhu udara di sekitar mobil cenderung rendah, maka uap air yang keluar melalui knalpot pun semakin banyak. Inilah yang kemudian membuat knalpot mobil mengeluarkan air. Dalam satu siklus pembakaran bahan bakar di ruang mesin, ada kurang lebih 18 molekul air yang dibuang lewat knalpot. Maka, wajar jika knalpot mobil, terutama yang telah menggunakan teknologi EFI, mengeluarkan air. Knalpot mengeluarkan air ini umum ditemui saat pagi hari menyalakan mesin dan suhu udara masih rendah. Tidak perlu khawatir ada kebocoran pada mesin. Keluarnya air dari knalpot bukan berarti air radiator bocor dan rembes ke mesin. Sebab, air radiator bocor akan menetes keluar di bagian depan mobil dekat radiator. Kendati demikian, anda tetap perlu waspada dan memperhatikan besaran air yang dihasilkan knalpot. Selama masih dalam bentuk tetesan air sedikit itu masih wajar dan aman. Namun, apabila jumlahnya banyak bisa jadi ada yang salah seperti kemasukan air saat banjir dan sebagainya. Air yang masuk melalui knalpot mobil akan tertampung pada muffler agar tidak mencapai ruang mesin. Air ini akan keluar dengan sendirinya melalui knalpot saat mesin dihidupkan kembali. Jika air tidak keluar sendirinya jangan tidak perlu panik. Coba hidupkan mobil dan kemudian injak pedal gas hingga mencapai 4.000 rpm. Tidak perlu terlalu lama karena cara ini hanya untuk "memancing" air agar keluar dari muffler. Biasanya air akan langsung keluar melalui knalpot mobil. - PT Kontak Perkasa Futures


Sumber : detik.com

bottom of page